Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2017

Aku Merindumu

Gambar
oleh : LBM C ukuplah bagiku berada dalam sederhanaku Dalam rindu yang tak pernah terucap Dalam asa yang selalu menyelinap Begitu indah perasaan ini S esederhana hati yang selalu mengerti kemana rasa itu akan berhenti Entah bagaimana mengucap bahwa “Aku Rindu” Rindu padamu S osok pertama yang aku temui di kota seribu janji Sungguh aku rindu ucap lirih sapamu M elalui secarik kertas ku titip rindu pada kelamnya malam Melalui goresan tinta ku titip jiwa yang kosong Melalui do’a ku titip harap jumpa padamu Berharap penciptamu mampu mengobati rindu kepada hamba-Nya Dulu, kau bilang penyair takkan meninggalkan sajaknya, sama sepertimu Tapi... O mong kosong!! Kau malah meninggalkan rindu dalam bangkai kenangan R induku sudah pada tahap tertinggi sebuah penantian Penantian yang panajng untukmu kembali dalam dimensi yang kita sebut rumah A ku menunggumu seperti langit yang tak lelah menanti pelangi Aku menunggumu dalam bisu kehe

Maaf, Tingkatan Loyalku Tak Sepertimu !

Gambar
Oleh : LBM Dua tahun yang lalu aku pernah merasakan loyal yang teramat sangat sampai aku melupakan dia. Dia yang sejatinya membuatku mengenalmu. Dia yang selalu menyelipkan do’a di balik hening ibadahnya agar aku dapat   bersatu denganm u. Dulu, aku selalu mengutamakanmu lebih dibanding dia sampai aku lupa caranya kembali kepadanya karena aku terlalu asik merasakan indahnya menetap bersamamu. Sudah hampir tiga tahun aku bergelut dengan duniamu. Aku mengenalmu, pun juga denganmu. Kamu yang menggoreskan pelangi di setiap langkahku. Kamu yang mengajariku arti sebuah keloyalitasan. Rasanya baru kemarin kita sama-sama berlomba untuk menunjukan loyal dengan mengalahkan ego. Ego yang terbilang keras ada pada diriku. Aku mengalahkan egoku untuk bertemunya hanya karena kau. Kamu berhasil meluluhkanku, Sayang! Tapi seiring waktu, aku merasa ada yang berbeda. Aku menyadari bahwa loyalku telah berubah. Maaf kalau saat ini   loyalku   telah memudar. Maaf kalau tingkatan loyalku

TPA Ar-rahmah, miniatur Pengabdian CSSMoRA UIN Jakarta

Gambar
                 Ciputat, Rabu (24/05) . Belajar diwaktu kecil bagai mengukir diatas batu, belajar diwaktu besar bagai mengukir diatas air , siapa yang tak tau akan peribahasa tersebut. Peribahasa Seolah menjadi motivation maker bagi CSSMoRA UIN Jakarta untuk mulai mendidik anak-anak kecil disekitar lingkungan mereka untuk belajar dan belajar diantaranya dalam hal baca tulis Al-quran. Adalah TPA Ar-Rahmah yang merupakan TPA Binaan CSSMoRA UIN Jakarta yang bertempat di RT 002 RW 011 kel. Pisangan, Ciputat timur, tangsel.                 Bertepatan dengan hari sabtu (20/05) sampai selasa (23/05) ba’da maghrib, CSSMoRA UIN Jakarta melaksanakan serangkaian evaluasi kegiatan belajar TPA selama setahun yang terdiri dari ujian baca dan tulis Al-quran. Ujian ini diselenggarakan sebagai bahan evaluasi kemampuan adek-adek TPA terdahap pencapaian kurikulum yang sudah disusun. Ujian berjalan dengan lancar dan antusias. Adek-adek TPA sangat bersemangat mengikuti ujian dikarenakan hadirnya selur

Wafi Nursyifa, Mapres Ilmu Keperawatan UIN Jakarta di rangkaian “MILAD PSIK UIN” Setelah Juara 3 di Ajang NERS VAGANZA 2017

Gambar
Denta. Minggu (21/05). Lagi, anggota CSSMoRA UIN Jakarta kembali mengukir prestasi membanggakan. Wafi, begitu sapaan untuk  mahasiswa Ilmu Keperawatan FKIK ini, mendapat gelar mahasiswa berprestasi di acara tahunan perayaan “MILAD PSIK UIN” yang diselenggarakan di auditorium FKIK lantai dua pada hari jumat (19/05) setelah berhasil memboyong juara 3 di ajang Ners Vaganza se-Wilayah bagian III bersama 2 rekannya. Kompetisi  yang diselenggarakan oleh ILMIKI pada bulan Januari 2017 silam ini, diikuti oleh mahasiswa keperawatan dari seluruh universitas di  indonesia, yang dilaksanakan serentak di beberapa regional, atau wilayah bagian. Pada kompetisi ini, Wafi bersama 2 rekannya  mampu menduduki posisi ke 2 pada babak penyisihan, berupa cerdas cermat. Mereka mengaku tidak menyangka berhasil lolos pada babak penyisihan, karena tim dari keperawatan UIN Jakarta ini, merupakan tim dengan tingkat semester termuda dari sekian tim lain yang lolos ke babak final, dan akhirnya mampu bersaing dan

~Kubuat Dikau Jatuh Cinta~

Fajar Bersama alunan merah Yang teruntai di langit biru Biru yang sedang malu Atau biru yang masih ragu Terbangunku dari mimpi Tentang hadirmu Dalam alur hidupku Kemarin ... Pagi tepatnya Saat kicauan di langit bersahutan Langit yang cerah Tertutup awan, malu mungkin Masih saja seperti fajar Ya... dinda Pagi itu kulihat sosokmu Anggun di mataku Sosok yang tetiba datang Membuatku kagum Perangai yang lembut Dipadu paras nan rupawan Membuatku terpaut Entah... Mungkin mereka akan menghinaku Biar mereka mencelaku Mungkin saja mencaciku bahkan Jatuh hati padamu saat pertama Melihat dikau Siang Bersama terik panas mentari Saat garis vertikalnya Tepat jatuh di atas kepala Para insan dunia Kulihat biru semakin bersemangat "Mentereng" mungkin itu kata yang tepat Biru yang percaya diri Namun tidak denganku Yang dibuat malu oleh sosokmu Ingin ku sapa Tapi sadar diriku Aku belum baik untukmu Cukup dengan hai sajakah? Atau kupendam saja Berharap a

Pergi Pagi Pulang Pagi Bersama Kabinet Kribo– Raker Periode 2017/2018

Gambar
Ciputat, (13/05/2017) – Tepat pukul 09:30 telah dibuka secara resmi Rapat Kerja CSSMoRA UIN Jakarta periode 2017/2018. Syarif Pujiantoro, ketua CSSMoRA dan jajarannya melaksanakan Rapat Kerja yang diikuti oleh anggota aktif CSSMoRA UIN Jakarta dan Perwakilan CSSMoRA nasional yaitu Iko Firman Syahridho. "Menurut pengalaman dan pengamatan saya, Rapat Kerja CSSMoRA UIN Jakarta merupakan rapat dengan durasi terpanjang dibandingkankan dengan Rapat Kerja CSSMoRA di universitas lain, karena banyaknya program kerja yang akan disahkan". Tutur Iko.   Rapat Kerja diadakan di kontrakan putri CSSMoRA UIN Jakarta angkatan 2016, Jalan gang Buni No.23B Rt 05 Rw 09 Cirendeu, Pisangan, Ciputat Timur Tangerang Selatan, Banten. Rapat Kerja ini bertujuan untuk mensosialisasikan program-program kerja kepengurusan periode 2017/2018 dan selanjutnya mencapai mufakat. Kepengurusan tahun ini terdiri dari BPH, 5 departemen dan 3 Badan Semi Otonom (BSO). Sesi pertama Raker yaitu pembahasan tentan